Cherrybelle meraih sukses luar biasa di tahun ini. Namun di 2013, banyak
yang meramalkan kalau grup vokal yang beranggotakan Cherly, Annisa,
Felly, Christy, Kezia, Stephanie, Ryn, Angel, Gigi itu akan meredup.
Walau
pendatang baru, namun nama girlband Cherrybelle sudah bisa disejajarkan
dengan artis lama. Banyak penghargaan yang sudah mereka raih. Namun,
Cherrybelle akan meredup di 2013. Mendengar ramalan tersebut tidak
diambil pusing oleh Chibi, sapaan Cherrybelle. Menurut mereka, ramalan
dijadikan sebagai sebuah introspeksi diri.
"Kalau masalah
ramalan, tergantung pribadi masing-masing. Kalau atas nama Chibi, anggap
ramalan itu selingan saja. Bisa jadi sugesti buat kami, kalau positif
kami ambil, kalau negatif saling mengingatkan," ujar Cherly yang diamini
personel Cherrybelle lainnya, saat ditemui di Kebon Jeruk, Jakarta
Barat, Jumat (21/12/2012).
Bagi ke 9 cewek, ramalan itu menjadi
motivasi buat mereka ke depannya. Mereka berharap ramalan itu tidak
terjadi. "Hidup kan selalu berputar, semua orang juga bisa bilang kayak
gitu. Ini jadi motivasi, jangan sampai terjadi. Kami akan semakin
terpacu dan tahun ini kami tetap berusaha," timpal Christy.
Cherrybelle pun berharap, di 2013 mereka mendapatkan keberuntungan dan kembali berprestasi di industri musik Tanah Air.
"Semakin
maju Chibi-nya, album laris, tetap kokoh, yang nggak suka jadi suka,
yang suka makin suka. Media tetap meliput Chibi, sehat selalu, video
klip lancar, Chibi makin dekat, semoga semua doa terkabul," harap Chibi
kompak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar